Kelas 9 BAB 4 HUBUNGAN KE INTERNET (PTS)


 Assalamualaikum.

 

Buatlah Ringkasan materi mengenai materi di bawah ini ( Hubungan Internet ).

Gunakan Aplikasi Power Point dengan ketentuan :

1. Minimal ringkassan 10 slide

2. Setiap slide di berikan background 

3. Di berikan transisi efek pada setiap slidenya

4. Gunakan WordArt ( untuk setiap judul) atau TexBox (untuk materinya).

5. Silahkan tambahkan gambar yang berhubungan dengan materi di ppt kamu.

6. Terakhir simpan di folder kelas 9 kelas kamu. (Nama . Kelas . Absen . PTS)


*note : diharapkan tidak memakai template ppt, gunakan background yang kamu cari sendiri di internet.


HUBUNGAN KE INTERNET

 


JENIS-JENIS KONEKSI KE INTERNET

 

A.              Dial-Up

Koneksi ini menghubungkan komputer ke internet melalui jaringan saluran telepon dengan menggunakan sebuah modem dial-up. Saat terhubung ke internet, maka telepon tidak dapat digunakan. Biaya yang dikeluarkan adalah perhitungan pulsa telepon berjalan ditambah biaya internet dari provider. Kecepatan koneksi   ini mencapai kecepatan 56 Kbps.

 


 

Gambar 4.1 Koneksi dial-up.

B.              TV Kabel

Koneksi ini menghubungkan komputer ke internet melalui jaringan saluran kabel TV dengan menggunakan modem broadband. Saat terhubung ke internet  dapat sekaligus nonton tidak berpengaruh. Biaya yang dikeluarkan lebih hemat, cukup membayar abodemen kabel TV ditambah biaya provider internet. Kecepatan koneksi ini mencapai 3,6 Mbps.

 

 

Gambar 4.2 Koneksi TV kabel.

 

 

C.               ADSL (Asymmetric Digital Subscriber Line

Koneksi ini menghubungkan komputer ke internet melalui jaringan saluran telepon juga. Namun ADSL menggunakan teknologi yang lebih modern. Saat terhubung ke internet, jalur telepon tidak terganggu, dapat digunakan bersamaan. Biaya yang dikeluarkan cukup membayar provider internet dengan sistem perhitungan berdasarkan besarnya kilobyte yang  digunakan. Kecepatan  koneksi ini mencapai 12 Mbps.

 

 

D.             Handphone

Koneksi ini menghubungkan komputer ke internet melalui jaringan saluran handphone. Handphone dihubungkan ke komputer melalui kabel data, infra merah, atau bluetooth. Saat terhubung ke internet, saluran telepon juga tidak terganggu. Koneksi ini bisa menggunakan jaringan GSM maupun CDMA. GSM dapat  lebih cepat dengan teknologi 3G atau bahkan teknologi terbaru high speed 3,5G. Sedangkan CDMA menggunakan teknologi CDMA 2000 1x yang hampir setara dengan 3G. Perhitungan biaya hampir sama semua, yaitu menggunakan sistem perhitungan per kilobyte. Kecepatan koneksi ini  mulai  dari  64  Kbps  sampai 2 Mbps.


 

E.                WiFi (Wireless Fidelity) 
WiFi merupakan suatu spesifikasi transfer data wireless LAN. Koneksi ini menghubungkan komputer ke internet melalui komunikasi wireless menggunakan gelombang elektromagnetik frekuensi tinggi. Akses internet dengan koneksi ini hanya mencapai radius 100 meter dari titik akses. Titik akses ini dipasang di tempat- tempat tertentu seperti kampus, kafe, hotel, dan tempat-tempat umum  lainnya yang dapat dinikmati secara gratis. Kecepatan koneksi ini mencapai 54 Mbps.




 



F.                Wave LAN

Teknologi untuk koneksi Internet ini cukup populer di kalangan warung internet dan perkantoran. Selain harganya relatif murah, biaya koneksinya juga tidak sebanyak penggunaan kabel. Wave LAN cocok digunakan untuk lokasi yang belum atau sulit terpasang instalasi kabel telepon, pada jaringan sementara, dan kondisi khusus lainnya. Teknologi yang ada pada wave LAN merupakan teknologi transmisi data menggunakan media radio yang dikenal sebagai Code Division Multiple Access (CDMA). Kecepatan transmisinya beragam, mulai dari 19 kbps hingga 2 Mbps.


 

Ketika kita menggunakan internet, kita sering kali merasa jengkel karena kecepatan komputer kita untuk mengakses internet (download, e- mail, membuka situs, dan lain-lain) sangat lambat. Padahal, semakin lama kita menggunakan internet, semakin besar biaya yang akan dikeluarkan. Untuk mempercepat akses internet, ada beberapa cara yang dapat kita lakukan, yaitu:

1.Men-setting browser kita, caranya adalah klik menu Tools, pilih Internet Option, selanjutnya akan ditampilkan kotak dialog Internet Options seperti pada gambar 4.17

2.Klik tab general, pada opsi Temporary Internet Files, klik setting, lalu geser slidernya. Hal itu untuk membuat tempat penyimpanan sementara (cache) ketika membuka web dan sebaiknya sekitar 5% dari harddisk.





Gambar 4.17  Kotak dialog internet options-tab general

3.  Menggunakan openDNS, jika ingin menggunakan cara ini sebelumnya kita harus mendaftar dulu ke www.openDNS.com. Selanjutnya ikuti cara berikut :


a.        Klik Start, masuk ke Control Panel, pilih dan klik Network Connections 

b.        Selanjutnya pilih koneksinya dan klik Properties

c.         Pilih TCP/IP pada bagian Internet Protocol dan klik Properties

d.         Masukkan angka 208.67.222.222 dan 208.67.220.220 pada opsi DNS

e.         Restart kembali komputermu.

4. Menggunakan Google Web Accelerator, caranya ialah dengan menginstalasi program tersebut, selanjutnya Google Web Accelerator akan memunculkan ikon kecil di atas browsermu dan ikon tray di pojok bawah layar monitor.

 

Kecepatan Akses  Internet


 
 
 
 
Pada saat kamu mengakses internet, seperti mengirim email, mem- buka website, mendownload dan aktivitas lainnya, sebenarnya saat itu sedang terjadi transfer data. Proses tersebut tentu membutuhkan waktu. Umunya pengguna internet menginginkan agar transfer data dilakukan secepat mungkin.Kecepatan transfer data di internet dinyatakan dalam byte per second (bps), hal ini menyatakan berapa bit data yang dapat dipindahkan dari komputer satu ke komputer lain dalam setiap detik. Berikut ini beberapa komponen yang mempengaruhi kecepatan akses atau transfer data di internet. 

1.        Bandwidth

Bandwidth adalah ukuran yang menyatakan banyaknya data yang dapat mengalir dari satu tempat ke tempat lain dalam waktu tertentu. Bandwidth dapat digunakan untuk mengukur aliran data analog maupun digital. Namun umumnya sekarang kata bandwidth digunakan untuk mengukur aliran data digital.

Semakin besar bandwidth yang dimiliki sebuah ISP misalnya, maka kecepatan akses internet akan semakin tinggi.

2.        Backbone

Backbone yaitu saluran utama koneksi antara ISP dengan internet. Dikarenakan membutuhkan dana yang cukup besar untuk membangun sebuah backbone. Maka kebanyakan ISP menyewanya dari perusahaan


lain. Alternatif lain adalah membangun backbone dan menggunakannya secara bersama-sama. Namun resikonya akan memperlambat kecepatan masing-masing ISP.

 

3.        Server Proxy

Server Proxy yang ada di ISP berfungsi untuk menyimpan halaman- halaman situs web yang sering dikunjungi para pelanggan sehingga jika salah satu pelanggan ingin mengunjungi situs web favoritnya tidak perlu terhubung ke server web tersebut tapi cukup terhubung langsung dengan server proxy ISP. Dengan demikian akan menghemat penggunaan band- width, sehingga kecepatan akses akan semakin tinggi.

 

4.        Keamanan data

Sebuah ISP dalam melakukan pengamanan data terutama keamanan transaksi online selalu menggunakan firewall untuk mengantisipasinya. Hal ini juga sangat berpengaruh terhadap kecepatan transfer data, terutama saat upload dan download.

 

5.        Spesifikasi komputer

Spesifikasi komputer yang kita gunakan sangat besar pengaruhnya terhadap kecepatan akses internet. Baik jenis prosesornya, RAM, besarnya harddisk, dan perangkat lainnya.

Jika kita ingin memperoleh kecepatan yang tinggi pada saat mengakses internet, gunakan komputer dengan spesifikasi sebaik mungkin.

 




































            











     

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kelas X (Materi Analisis Data)